Sabtu, 13 Mei 2023

Backup File MYOB

Backup data adalah kegiatan menyimpan file data dalam bentuk ZIP dan meletakkannya di folder BACKUP.

Tujuan dari backup data adalah untuk mengantisipasi terjadinya masalah mengenai keamanan dan kehilangan data, agar file memiliki cadangan apabila sewaktu-waktu terjadi kerusakan atau kehilangan data yang telah dibuat dalam MYOB. Jadi apabila data atau file perusahaan tiba-tiba rusak atau hilang, maka pengguna tidak perlu mengentri/memasukkan data dari awal lagi. Backup data dilakukan apabila  pengguna ingin meninggalkan atau menutup program MYOB.

 

Untuk membuat MYOB backup file, Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut:

1.    Aktifkan file MYOB, klik File pada menu baris, lalu klik Backup, jendela MYOB Accounting: MYOB Company File Backup ditampilkan. 

2.    Klik opsi Backup Company File Only. (Pilhan ini dapat diganti jika tidak sesuai dengan keinginan Anda).

3.    Klik opsi Do not check Company File for errors.

4.    Klik tombol Continue, jendela tentang informasi kesalahan ditampilkan.

5.    Klik tombol OK pada jendela informasi, lalu simpan file backup ditempat yang diinginkan dengan meng-klik tombol Save.

 

http://destyputrinoor.blogspot.com/2014/11/cara-back-up-data-myob.html